[GANAS] Perlihara Ikan Toman Dari Kecil Sampai Besar Di Kolam

Cara Budidaya kembang biak ikan toman yang paling mudah dan cepat, ikan toman di kolam terpal ataupun kolam tanah hampir sama saja dalam pemeliharaan, yang susah adalah pemberian pakanya. Karena pakan ikan toman termasuk susah-susah gampang, kecuali bila kalian memeliharanya sedari kecil atau bibitan, tapi kalau sudah agak besar saat mulai memeliharanya kemungkinan susah untuk menerima pakan yang di sesuaikan.
Cara Budidaya kembang biak ikan toman yang paling mudah dan cepat, ikan toman di kolam terpal ataupun kolam tanah hampir sama saja dalam pemeliharaan, yang susah adalah pemberian pakanya. Karena pakan ikan toman termasuk susah-susah gampang, kecuali bila kalian memeliharanya sedari kecil atau bibitan, tapi kalau sudah agak besar saat mulai memeliharanya kemungkinan susah untuk menerima pakan yang di sesuaikan.

Kebanyakan orang, membudidayakan ikan toman hanya sebatas hobi saja, tapi buat kalian yang serius sebenarnya bisa jadi sumber pemasukan atau usaha sehari-hari kalian.

Untuk budidayakan ikan toman ini sebenarnya tidak sulit, karena bisa di katakan ketahanan toman termasuk kuat hampir mirip dengan ikam gabus. Toman sendiri kalau masih hitungan 3 jam tanpa air terkada masih sanggup untuk hidup, berbeda dengan beberapa ikan yang lainya yang mudah mati bila tidak ada air, nah toman ini bisa bertahan lama walaupun nantinya di kolam yang kalian buat kekuarangan air atau juga pakannya nanti.

Untuk kalian yang ingin mencoba memelihara ikan toman, baik untuk usaha atau juga sebatas hobi, berikut akan saya bagikan sedikit trik untuk memeliharanya, ada pun beberapa bahan yang harus kalian siapkan terlebih dahulu adalah:
  1. Terpal untuk membuat kolamnya, sekalian kalian siapkan posisi yang tepat untuk lokasi peletakan kolam.
  2. Melakukan pengecekan kolam terpal ada yang bocor atau tidak, kalau tidak ada yang bocor isikan air.
  3. Carilah tumbuhan air seperti eceng gondok ataupun kangkung air, bunga teratai juga bisa. Tujuanya untuk meneduhkan ikan nantinya.
  4. Bibit anakan toman yang seukuran pena atau besar sedikit.
Setelah semua bahan diatas kalian siapkan, selanjutnya tinggal mengurusinya saja supaya bisa tumbuh dan berkembang biak dengan cepat.
cara mudah pelihara ikan toman di kolam terpal sampai besar

Ada hal yang harus kalian ketahui bila memelihara ikan toman ini di kolam, yaitu jangan sampai telat untuk memberi pakan tepat waktu. Karena bila ikan toman lapar, ia akan saling memangsa walaupun sama besarnya akan saling hantam 1 dan yang lainya, tapi bila keadaanya tidak begitu lapar maka mereka tetap biasa saja.

Untuk ukuran kolamnya juga harus kalian sesuaikan, apa bila nanti si toman besar, maka ia akan menjadi penguasa di suatu tempat pada bagian kolam. Bila ukuran terlalu kecil tetap saja mereka akan bertarung dan anak-anak toman nantinya sulit untuk menjadi besar karena pasti akan di makan oleh toman lainya.

Untuk ukuran yang pas memilihara toman adalah ukuran 5 kali 5 bila segi empat, sebaiknya buatlah kolam toman persegi panjang antara 4 kali 7 atau 8, semakin panjang maka akan semakin baik. Ukuran ini cukup kalian isi dengan jumlah toman sebanyak 20 - 30 ekor saja supaya tidak terlalu padat, bila terlihat toman mulai bertelur anatar umur 9 - 12 bulan, sebaiknya kalian pindahkan separoh ikanya ke kolam lainya, terkadang ikan toman juga mau memakan telur-telurnya.

Bila ukuran atau jumlah toman di dalam sebuah kolam tidak terlalu banyak, sangat besar kemungkinan ikan toman kalian bertambah banyak. Bila kalian memelihara toman untuk usaha maka seriuslah, tapi kalau sebatas hobi biarkan saja mereka jadi 1 supaya tidak bertambah lagi ikanya, dan yang lainya akan terus besar dan kalian senang melihatnya.

Posting Komentar untuk "[GANAS] Perlihara Ikan Toman Dari Kecil Sampai Besar Di Kolam"