Warna Umpan Kesukaan Ikan Mas

Mengunakan umpan untuk memancing ikan mas dikolam menjadi sebuah peralatan yang memang sangat dibutuhkan, tanpa umpan pastinya kita tidak akan bisa mendapatkannya dengan cara dipancing, kecuali dengan tekhnik jambret atau garongan.

umpan ikan mas dengan warna yang disukainya

Walaupun begitu, setiap umpan yang digunakan oleh pemacing pastinya akan ada salah satu warna yang paling disukai ikan mas, dengan cara seperti ini sudah pasti tidak membutuhkan waktu yang lama untuk strike.

Tapi disayangkan, tidak semua pemancing memperhitungkan terlebih dahulu saat meracik umpannya, kebanyakan hanya sebatas jadi dan siap pakai.

Bila umpan ikan mas dengan warna yang disukainya, sudah jelas umpan yang kita pakai lebih optimal dari pada biasanya.

Dengan jarang pemacing yang memperhitungkan warna kesukaan ikan mas, maka tekhnik memancingnya akan monoton, maksudnya hasil strike sekian hari hanya sebatas itu-itu saja. Jika warna umpan yang kita pas cocok dan disukai ikan mas pastinya tidak butuh waktu yang lama saat memasukan umpan ke dalam air, bahkan terkadang tidak cocok aromanya tetap saja dimakan juga.

Nah untuk kalian para pemancing yang sering berfikir untuk memaksimalkan umpan ikan mas, pasti juga akan terbesit di pikiran untuk mengetahui warna umpan kesukaannya dan berikut akan kami jelaskan.

Warna umpan kesukaan ikan mas, biasanya akan kembali pada air di kolam pemancingan yang kita pancing. Karena berbeda warna air akan beda juga untuk umpannya, maka dari itu bila kalian ingin mencoba meracik warna umpan sebaiknya ingat-ingat dulu warna air kolam yang sering kalian pancing, contohnya:

  • Air Hijau
  • Keruh atau Butek
  • Air Coklat
  • Dan Air Jernih atau Bening.

Beberapa warna air diatas kembali pada tempat yang biasanya kalian pancing, bahkan setiap beda Kabupaten kita akan beda juga hasil warnanya, silahkan dicocokan dulu airnya dan baru manipulasi warna untuk umpan ikan mas yang akan dipancing. Untuk pilihannya warnanya, kalian bisa coba cocokan dibawah ini.

Kolam Air Hijau ini biasanya disebabkan karena terdapat bibit tumbuhnya lumut pada dasaran kolam, karena terdapat ikan mas membuat bibit yang seharusnya tumbuh jadi naik dan tersebar lalu membuat air berwarna hijau.

Sedangkan untuk umpan yang cocok dipakai pada keadaan air seperti ini adalah Orange dan Putih Krem. Perlu diketahui, saat meracik umpan terkadang sudah berwarna Putih tapi bukan itu untuk di air hijau, tapi krem yang terlihat polos.

Kalian bisa mengubah warna ini dengan bantuan susu untuk putih krem dan usar madu umpan orange.

Kolam Air Keruh atau Butek untuk yang satunya hanya mengandalkan warna umpan yang putih dan agak memantulkan cahaya, semakin bersih warnanya lebih baik. Untuk memantulkan warna cahaya umpan kalian bisa mengandalkan Essen.

Kolam Air Coklat Sedangkan untuk yang seperti ini gampang-gampang susah dan dominan mengunakan warna umpan hijau dan natural mengikuti racikan, untuk membuat warna hijau pada umpan kalian tetap mengandalkan bantuan Essen agar jadi.

Kolam Air Jernih atau Bening kalau untuk yang satu ini baru bebas, kembali pada aroma umpan yang kita gunakan.

Nah beberapa warna umpan diatas bisa dicoba untuk menerapkannya pada saat kalian akan memancing, tapi tetap harus diperhitungkan warna air ditempat yang akan kalian pancing. Sampai disini, semogga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Warna Umpan Kesukaan Ikan Mas"