Persiapan Mancing Ikan Saat Mulai Musim Hujan 2023

Mempersiapkan perlengkapan saat musim hujan 2023, sepertinya memang sangat diperlukan untuk banyak mendapatkan ikan, terutama untuk para nelayan. Karena kan gini, saat hujan pastinya air sungai banjir dan ikan menjadi tersebar dimana-mana.

Persiapan Mancing Ikan Saat Mulai Musim Hujan 2023

Karena ikan tidak menjadi 1 pada titik lokasi, tentunya sulit untuk dipancing dan mendapatkan yang babon.

Bukan hanya disitu saja, kalau sungai sudah banjir pada musim hujan jangankan mau mancing ikan. Melemparkan umpan saja tidak akan tepat, sebab arus yang kencang akan mengalihkan titik target umpan dan juga pastinya lebih banyak sampah yang dibawa air.

Maka dari itu, bila tetap ingin mendapatkan banyak ikan saat sungai banjir, kalian bisa coba beberapa persiapan ini agar tetap bisa terus strike ikan babon.

Persiapan pertama yang mesti diperkirakan adalah titik spot lainnya, disini kalian bisa menentukan suatu tempat jika banjir tertutup rimbunan pohon. Dimana-mana, ikan akan menyukai spot seperti ini dan juga perhatikan debit air tidak terlalu deras pada posisi itu.

Nah bila kalian sudah bisa menentukanya, kelak jika musim hujan tiba dan sungai banjir tapi tetap ingin mancing, disinilah spot terbaik yang bisa digunakan untuk memancing ikan.

Untuk persiapan lainnya, kalian juga bisa menyiapkan bubu atau perangkap ikan yang akan diletakan pada titik-titik pinggiran sungai apabila banjir nanti.

Dan juga pasang jaring melintang akan lebih optimal dipinggiran sungai saat banjir.

Perlu kalian ketahui, jika sungai banjir titik ikan tidak akan ada lagi pada posisi tengahan walaupu dalam. Cenderung ikan lebih memilih pada bagian tepian sungai, bisa peresan atau rimbunan yang jarang dijangkau manusia.

Pada spot pinggiran sungai banjir, ikan memilih untuk berdiam sampai air jadi agak surut dan tenang. Nah yang seperti ini bisa kalian jadikan patokan untuk memancing ikan besar, tidak perlu lagi melemparkan umpan ditengahan sungai karena hanya akan sia-sia belum lagi tersangkut sampah yang dibawa air dan yang didapat hanya sebatas capek saja.

Sedari itu, untuk kalian yang tetap ingin memancing ikan saat banjir, bisa coba terapkan beberapa cara dan persiapan diatas pastinya tetap bisa mendapatkan ikan.

Posting Komentar untuk "Persiapan Mancing Ikan Saat Mulai Musim Hujan 2023"