Tambleng Susu, Umpan Ikan Mas Kolam Paling Gacor

Racikan tableng susu umpan ikan mas kolam gacor, terbilang sudah banyak yang mengetahu dalam hal pembuatannya hanya saja masih kurang pas untuk menambahkan campurannya.

Kalau peracikannya tepat secara takaran dan campuran, sudah pasti Nyimas babon ikut pulang.

umpan tambleng susu

Para angler kolam pastinya untuk umpan yang satu ini sudah tidak asing lagi kan, jadinya tinggal buat saja tapi sayangnya dibeberapa lokasi Tambleng susu termasuk Umpan yang dilarang, sedangkan dilokasi kalian semogga diperbolehkan untuk dipakai.

Nah untuk yang belum mengetahui racikannya, kalian bisa mencoba untuk mengunakan resep dari Blog ini tapi ingat jangan salah dengan takaran dan juga bahan yang digunakan.

Untuk beberapa bahan yang biasanya dibuat adalah:

  • 2 sendok makan tepung beras.
  • 2 sendok makan tepung ketan.
  • 2 ons kroto.
  • Seujung sendok teh biang susu german.
  • Dan 10 tetes Essen trisula maut.

Untuk membuat racikannya, pertama cuci dulu krotonya lalu ambil wadah dan masukan tepung dan aduk-aduk supaya rata.

Kemudian ambil air putih 1 gelas dan masukan biang susu lalu kocok sampai larut dan campurkan ke wadah tepung tadi dan aduk sampai sampai merata.

Setelah merata masukan kroto dan Essen trisula maut dan aduk-aduk lagi lalu kukus 15 menitan dan umpan siap untuk digunakan.

Sedangkan pengunaan kroto bisa juga tidak dicampurkan langsung tapi cukup dicocol saja saat pemasangan umpan.

Sebagai tambahan, gunakan Halco sebagai boom ikan mas.

Sedangkan pengunaan tepung sangat disarankan untuk membeli yang pembuatannya secara alami saja, terkadang kan beli hanya yang kemasan saja padahal yang digiling dan acak secara alami malah lebih baik untuk digunakan membuat umpan ikan mas.

Sampai disini selamat mencoba dan semogga strike ikan mas kolam mengunakan umpan tambleng susu.

Posting Komentar untuk "Tambleng Susu, Umpan Ikan Mas Kolam Paling Gacor"